Pengaruh Musik Klasik Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi Di Panti Werdha Bina Bhakti 2019

Putri Cahyaningtyas, . (2019) Pengaruh Musik Klasik Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Dengan Hipertensi Di Panti Werdha Bina Bhakti 2019. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (780kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (169kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (290kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (605kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (258kB)
[img] Text
jurnal.pdf
Restricted to Registered users only

Download (534kB)

Abstract

Salah satu penyakit yang sering terjadi pada lansia adalah gangguan pembuluh darah (hipertensi sampai dengan stroke). Data World Health Organization (WHO) 2015 menunjukkan sekitar 1,13 miliar orang di dunia menderita hipertensi. Artinya, 1 dari 3 orang di dunia terdiagnosis menderita hipertensi Di Indonesia, berdasarkan data Riskesdas 2013, prevalensi hipertensi di Indonesia sebesar 25,8%, prevalensi tertinggi terjadi di Bangka Belitung (30,%) dan yang terendah di Papua (16,8%). Sementara itu, data Survei Indikator Kesehatan Nasional (Sirkesnas) tahun 2016 menunjukkan peningkatan prevalensi hipertensi pada penduduk usia 18 tahun ke atas sebesar 32,4%. Tujuan penelitian ini adalah Mengidentifikasi pengaruh musik klasik terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Metode penelitian menggunakan metode kuatitatif. Rancangan penelitian ini menggunakan preexperiment dengan pendekatan one group pretest-posttest yaitu suatu penelitian yang dilakukan untuk menilai satu kelompok secara utuh tanpa kelompok perbandingan, tetapi pada penelitian ini menggunakan (pretest) sebelum diberikan perlakuan kemudian sesudah perlakuan diberikan (posttest). Responden adalah pasien yang menderita hipertensi di panti werdha bina bhakti Tangerang Selatan yang berjumlah 18 orang yang diambil mengunakan total sampling. Dari hasil penelitian menggunakan uji Wilcoxon dengan sig 2-tailed diperoleh p-value 0,000 <0,05 maka dapat disimpilkan bahwa ada pengaruh yang signifikan musik klasik terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Saran Untuk mengembangkan wawasan keilmuan pengetahuan di program S1 keperawatan dan perawat dapat memberikan penyuluhan kesehatan tentang manfaat musik klasik pada penderita hipertensi, serta menjaga keseimbangan tekanan darah. Kata kunci : musik klasik, hipertensi, lansia Kepustakaan : 22 (2009-2018)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 21 Jul 2022 03:15
Last Modified: 21 Jul 2022 03:15
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/1856

Actions (login required)

View Item View Item