Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Kejadian Stunting Pada Balita Dipuskesmas Pondok Betung Kota Tangerang Selatan

Derra Meyta Sari, . (2022) Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Kejadian Stunting Pada Balita Dipuskesmas Pondok Betung Kota Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
File Cover.pdf
Restricted to Registered users only

Download (736kB)
[img] Text
File BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (218kB)
[img] Text
File BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (506kB)
[img] Text
File BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (158kB)
[img] Text
File BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB)
[img] Text
File BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (532kB)
[img] Text
File BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (254kB)
[img] Text
MANUSKRIPS DERRA MEYTA (2).pdf
Restricted to Registered users only

Download (556kB)

Abstract

Stunting adalah kondisi dimana terjadinya suatu gangguan pertumbuhan fisik yang ditandai dengan pertumbuhan yang tidak optimal sebagai akibat dai ketidak seimbangan gizi. Pengetahuan gizi ibu mempengaruhi konsumsi pangan seseorang. Ibu yang mempunyai pengetahuan yang baik akan mempunyai kemampuan untuk menerapkan dan memperhatikan gizi yang baik untuk anak dan keluarganya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan tingkat pengetahuan ibu dan sikap ibu dengan kejadian stunting di wilayah Puskesmas Pondok Betung Kota Tangerang Selatan. Metode penelitian ini kuantitatif dan menggunakan desain analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Alat mengumpulkan data adalah lembar kuesioner, dan jumlah responden sebanyak 80 orang. Sedangkan analisis data menggunakan uji chi-square. Dari hasil penelitian diperoleh dari 80 responden lebih dari setengahnya memiliki pengetahuan tinggi yaitu sebanyak 43 responden (53,75%), dan sebagian besar ibu memiliki sikap baik sebanyak 45 responden (56,30%). Dari hasil uji chi square untuk pengetahuan didapatkan p value 0,823 > 0,05 dan untuk sikap didapatkan p value < 0,008. Maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan pengetahuan ibu dengan kejadian stunting, tetapi ada hubungan sikap ibu dengan kejadian sunting di wilayah Puskesmas Pondok Betung. Saran : dari hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai pedoman dalam memberikan pendidikan kesehatan tentang penting pengetahuan ibu untuk mencegah terjadinya stunting. Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Sikap, Kejadian Stunting, Balita

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 01 Sep 2022 07:48
Last Modified: 01 Sep 2022 07:48
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/2226

Actions (login required)

View Item View Item