Hubungan Tingkat Kecanduan Smartphone Dengan Kualitas Tidur Dan Gejala Depresi Pada Remaja Sman 5 Tangerang Selatan

Gabryela Oktaviana, . (2022) Hubungan Tingkat Kecanduan Smartphone Dengan Kualitas Tidur Dan Gejala Depresi Pada Remaja Sman 5 Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (693kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (173kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (367kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (346kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (68kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10kB)
[img] Text
JURNAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB)

Abstract

Smartphone adalah perangkat seluler yang memudahkan untuk mendapatkan informasi, sosialisasi, hiburan dan berita-berita terkini lainnya. Akan tetapi dari penggunaan smartphone yang berlebih dapat menimbulkan berbagai penyakit, antara lainnya terganggunya kualitas tidur dan dapat menimbulkan gejala depresi. Untuk itu penting sekali pengendalian dalam penggunaan smartphone agar tidak menjadi kecanduan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kecanduan smartphone dengan kualitas tidur dan gejala depresi pada remaja di SMAN 5 Tangerang Selatan. Metode Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Pemilihan penelitian ini diadopsi dari Wijaya pada tahun 2021 dengan menggunakan rumus lameshow dan dengan jenis purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 278 orang siswa. Berdasarkan hasil penelitian univariat menunjukkan 278 responden yang diteliti terdapat tingkat kecanduan smartphone tinggi sebanyak 238 responden dengan persentase (85,6%), kualitas tidur yang buruk sebanyak 203 responden dengan persentase (73,0%) dan gejala depresi yang berat sebanyak 167 responden dengan persentase (60,1%). Hasil penelitian bivariat menunjukkan bahwa kecanduan smartphone dengan kualitas tidur pada remaja di SMAN 5 Tangerang Selatan memiliki hubungan yaitu (p-value = 0,000 < 0,05) serta terdapat hubungan antara kecanduan smartphone dengan gejala depresi yaitu (p-value = 0,000 < 0,05). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan kecanduan smartphone dapat meningkatkan risiko gangguan kualitas tidur dan gejala depresi. Disarankan untuk mengurangi penggunaan smartphone. Kata kunci : Kecanduan Smartphone, Kualitas Tidur, Depresi Kepustakaan: 29 (2002-2021)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 24 Sep 2022 03:27
Last Modified: 24 Sep 2022 03:27
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/2419

Actions (login required)

View Item View Item