Asuhan Kebidanan Ibu Bersalin Dengan Preeklamsia Berat Pada Ny. N Di Rsia Cinta Kasih Ciputat-Tangerang Selatan

Yeni Inggriani, . (2013) Asuhan Kebidanan Ibu Bersalin Dengan Preeklamsia Berat Pada Ny. N Di Rsia Cinta Kasih Ciputat-Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
1. COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB)
[img] Text
2. Bab I-V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (729kB)

Abstract

Mortalitas dan morbilitas pada wanita hamil dan bersalin merupakan masalah besar di Negara berkembang. Kematian saat melahirkan biasanya menjadi faktor utama mortalitas wanita usia muda pada masa puncak produktivitasnya. Jumlah kematian ibu di Propinsi Banten pada tahun 2008 tercatat 256/100.000 kelahiran hidup. Tujuan penulisan karya tulis ilmiah ini untuk melakukan asuhan kebidanan pada Ny. N dengan persalinan preeklampsia berat dengan menggunakan pola pikir 7 langkah varney dan ditambah dengan landasan hukum. Hasil asuhan kebidanan yang dilakukan pada Ny. N dari hasil pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang didapatkan hasil yang mengarah kearah persalinan preeklampsia berat, sehingga kita dapat mengantisipasi dan melakukan kolaborasi dengan dr. Sp.OG untuk penanganan segera. Dari tindakan yang dilakukan didapatkan hasil keadaan ibu membaik, sehingga ibu tidak mengalami eklampsia. Setelah melakukan asuhan kebidanan pada Ny.N maka dapat disimpulkan bahwa pentingnya asuhan kebidanan yang diberikan oleh bidan kepada ibu secara profesional, sehingga komplikasi yang mungkin terjadi dapat dideteksi dan tangani sesegera mungkin. Saran bagi tenaga kesehatan yaitu memberikan asuhan kebidanan sesuai standar pelayanan kebidanan dan sesuai dengan ilmu pengetahuan dan perkembangan yang terkini. Kata Kunci : Bersalin, Preeklampsia Berat Daftar Pustaka : 24 Sumber Tahun : 2003 - 2013

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 31 Oct 2022 08:49
Last Modified: 31 Oct 2022 08:49
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/2849

Actions (login required)

View Item View Item