Efektivitas Edukasi Dengan Aplikasi Website :Hipertensi Elektronik Terhadap Perilaku Mengendalikan Hipertensi Di Wilayah Dinas Kesehatan Tangerang Selatan

Meli Nelinsih, . (2024) Efektivitas Edukasi Dengan Aplikasi Website :Hipertensi Elektronik Terhadap Perilaku Mengendalikan Hipertensi Di Wilayah Dinas Kesehatan Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
MANUSKRIP MELI NELINSIH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (247kB)

Abstract

Gaya hidup modern menyebabkan manusia di hadapkan dengan masalah penyakit tidak menular salah satunya yaitu hipertensi. Tujuan penelitian untuk mengetahui efektivitas aplikasi website : Hipertensi Elektronik terhadap perilaku mengendalikan hipertensi di wilayah Dinas kesehatan Tangerang Selatan. Metode penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang memakai metode eksperimental yaitu quasi experimental dengan pre test dan post test two group. Dengan tujuan untuk mengetahui efektivitas aplikasi website : Hipertensi Elektronik terhadap perilaku mengendalikan hipertensi dengan membandingkan kelompok kontrol dan intervensi, data dikumpulkan menggunakan kuesioner. Jumlah sampel sebanyak 270 responden di wilayah Dinas Kesehatan Tangerang Selatan. Dari Hasil penelitian, Univariat : kelompok intervensi yang berusia 20-44 tahun yaitu 84 responden (62,2%), responden berjenis kelamin perempuan yaitu 111 responden (82.2%) dan responden berpendidikan SMA yaitu 107 responden (79.3%). Perilaku dalam mengendalikan hipertensi pre edukasi dengan aplikasi website : Hipertensi Elektronik tidak baik sebanyak 127 responden (94.1%) dan perilaku dalam mengendalikan hipertensi post edukasi dengan aplikasi website : Hipertensi Elektronik baik sebanyak135 responden (100%). Bivariat : Uji Wilcoxon terdapat pengaruh pemberian edukasi dengan aplikasi website : Hipertensi Elektronik setelah dilakukan uji pre test dan post test dengan nilai p value 0.000 < 0.005. Uji Mann Whitney terbukti efektif edukasi dengan aplikasi website : Hipertensi Elektronik terhadap peilaku mengendalikan hipertensi dengan nilai p value 0.000 < 0.005. Maka dapat disimpulkan bahwa efektif edukasi dengan aplikasi website : Hipertensi Elektronik terhadap perilaku mengendalikan hipertensi di wilayah Dinas Kesehatan Tangerang Selatan. Saran dari hasil penelitian ini diharapkan website : Hipertensi Elektronik dapat digunakan oleh pihak Dinkes Tangerang Selatan untuk mengurangi perilaku tidak baik dalam mengendalikan hipertensi. Kata Kunci : Website, Perilaku, Pengendalian, Hipertensi Kepustakaan : 66 (2019-2023

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 31 Aug 2024 03:48
Last Modified: 31 Aug 2024 03:48
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/3116

Actions (login required)

View Item View Item