Analisis Risiko Keselamatan Kerja Dengan Menggunakan Metode Hazard Operability Study (Hazops) Pada Pekerja Bagian Pengecoran Beton Di Pt.Nusa Raya Cipta Bsd Kota Tangerang Selatan

Halmi Halimiah, . (2024) Analisis Risiko Keselamatan Kerja Dengan Menggunakan Metode Hazard Operability Study (Hazops) Pada Pekerja Bagian Pengecoran Beton Di Pt.Nusa Raya Cipta Bsd Kota Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
MANUSKRIP HALMI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (291kB)

Abstract

Latar belakang Berdasarkan data Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS), kecelakaan kerja di konstruksi meningkat dari 114.000 ditahun 2019 menjadi 177.000 kecelakaan di tahun 2020. Tujuan penelitian mengidentifikasi risiko keselamatan kerja dengan menggunakan metode Hazard Operability Study (HAZOPS) Pada Pekerja Bagian Pengecoran Beton di PT. Nusa Raya Cipta BSD Kota Tangerang Selatan. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, desain penelitian ini menggunakan purposive sampling, yaitu memilih kasus yang informatif (information-rich cases) populasi dan sampel dalam penelitian ini mempunyai populasi pekerja bagian pengecoran yaitu 8 orang pekerja, dan sampel sejumlah 6 orang yaitu, 1 informan kunci asisten supervisor dan 5 orang pekerja . Hasil penelitian didapat resiko bahaya kimia dan mekanik pada test slump, bahaya mekanik pada pembersihan bucket mobil conceret pump dan loading beton dari truck ready mix, bahaya mekanik dan kimia pada proses pengecoran, serta bahaya fisik dan kimia pada bagian pemadatan beton. Kesimpulan Hasil analisis resiko pada pekerja proses pengecoran beton yaitu 3 proses yang beresiko tinggi (high), 8 resiko sedang (medium) dan 1 resiko rendah (low) Saran memberi perhatian lebih pada keberlangsungan program keselamatan dan kesehatan kerja, memfasilitasi pekerja dengan alat pelindung diri yang baik, pengawasan secara maksimal pada saat pengecoran. Kata kunci : HAZOPS, Risiko,Bahaya,Pengecoran Beton, Risk Level (3-5 kata kunci) Kepustakaan : 37 (2017-2024)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 04 Sep 2024 06:56
Last Modified: 04 Sep 2024 06:56
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/3130

Actions (login required)

View Item View Item