Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan Kesehatan Kerja (Smk3) Di Proyek Pembangunan The Park Mall Sawangan Pt. Nusa Raya Cipta Tbk

Nanda Darojatul Ula Amini, . (2019) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan Kesehatan Kerja (Smk3) Di Proyek Pembangunan The Park Mall Sawangan Pt. Nusa Raya Cipta Tbk. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (405kB)
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (59kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (120kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (159kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (128kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (23kB)
[img] Text
MANISKRIP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (287kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah berdasarkan data dari data International Labour Organization (ILO) tahun 2017, pada tahun 2006 hingga tahun 2008 terjadi peningkatan jumlah kasus kecelakaan kerja yaitu tahun 2006 terdapat 544 kasus, tahun 2007 meningkat menjadi 1.165 kasus, namun pada tahun 2015 mengalami peningkatan yang signifikan yaitu setiap hari terjadi sekitar 6.000 kecelakaan kerja yang mengakibatkan korban fatal, dan lebih dari 2 juta pekerja meninggal akibat kecelakaan atau penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan setiap tahunnya, hal ini diakibatkan kurangnya diperhatikan penerapan SMK3. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan pekerja, komitmen K3, kepatuhan terhadap undang-undang dan lingkungan kerja dengan penerapan SMK3. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif analitik dengan menggunakan desain penelitian cross sectional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen, data yang dikumpulkan dengan cara menggunakan kuesioner, jumlah sampel sebanyak 232 orang di proyek pembangunan the park mall Sawangan. Dari hasil penelitian diperoleh penerapan SMK3 yang kurang baik dari 146 pekerja (62,9%), pengetahuan pekerja yang kurang tentang SMK3 sebanyak 100 responden (43,1%), yang tidak berkomitmen tentang K3 ada 154 responden (66,4%), dan kepatuhan terhadap undang-undang sebesar 129 (55,6%), dan lingkungan kerja tidak memenuhi syarat sebesar 165 (72%). Hasil uji statistik chi square pada variabel pengetahuan, komitmen K3, dan lingkungan kerja memiliki (p-value) yang sama yaitu 0,0001 maka dapat disimpulkan bahwa variabel tersebut terdapat hubungan, sedangkan untuk variabel kepatuhan terhadap undang-undang tidak berhubungan dengan penerapan SMK3. Saran untuk PT. Nusa Raya Cipta Tbk agar ditingkatkan lagi mengenai penerapan dan aturan SMK3. Kata kunci : Penerapan SMK3, Faktor yang berhubungan Kepustakaan : 39 (2005 s/d 2017)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 21 Jun 2021 04:51
Last Modified: 21 Jun 2021 04:51
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/563

Actions (login required)

View Item View Item