Hubungan Pola Makan Dengan Level Hipertensi Pada Usia Dewasa Di Klinik Assalam Tahun 2021

Rani Safthia, . (2021) Hubungan Pola Makan Dengan Level Hipertensi Pada Usia Dewasa Di Klinik Assalam Tahun 2021. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
1. COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (505kB)
[img] Text
2. File BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (76kB)
[img] Text
3. File BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (212kB)
[img] Text
4. File BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (66kB)
[img] Text
5. File BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (86kB)
[img] Text
6. File BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (153kB)
[img] Text
7. File BAB 6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (35kB)
[img] Text
9. JURNAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (141kB)

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit tidak menular (PTM) yang sangat berbahaya (Silent Killer). Tekanan darah tinggi adalah penyebab utama penyakit jantung dan stroke, menewaskan sekitar 7,5 juta orang di seluruh dunia setiap tahun. Data Riskesdas tahun 2018 pada penduduk usia 15 tahun keatas didapatkan data faktor risiko seperti proporsi masyarakat dengan obesitas sentral sebesar 31 persen dan proporsi obesitas umum sebesar 21.8 persen. Peningkatan berat badan dan pola makan memainkan peranan penting pada mekanisme timbulnya hipertensi . Tujuan penelitian : Mengetahui hubungan pola makan dengan level Hipertensi pada pasien di Klinik Assalam. Metode penelitian: Penelitian ini menggunakan desain penelitian non eksperimen korelasional dengan pendekatan study cross sectional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan cara purposive sampling dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dengan variabel dependen . hasil penelitian : di peroleh bahwa semakin tinggi konsumsi natrium dan lemak beresiko maka semakin tinggi level hipertensi yang di derita pasien, hasil uji statistik hubungan pola makan (natrium) dengan level hipertensi di peroleh nilai p value = 0.001 sedangkan hubungan pola makan (lemak) dengan level hipertensi di peroleh nilai p value = 0.000 maka dapat di simpulkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara pola makan dengan level hipertensi pada usia dewasa. Saran dari hasil penelitian ini diharapkan klinik Assalam dapat menentukan dan meningkatkan berbagai program pendidikan yang dapat menyebarluaskan informasi tentang pola makan yang baik dan meminimalkan level Hipertensi sehingga di harapkan pola makan yang baik akan meningkat dan level hipertensi akan menurun. Kata Kunci : Hipertensi, pola makan Kepustakaan : 26 (2010 – 2019)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 11 Sep 2021 04:32
Last Modified: 11 Sep 2021 04:32
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/807

Actions (login required)

View Item View Item