Tinjauan Ketepatan Kode Bedah Orthopedi Pasien Rawat Inap Berdasarkan Icd Di Rumah Sakit Hermina Serpong Tahun 2023

Isa Ansori, . (2024) Tinjauan Ketepatan Kode Bedah Orthopedi Pasien Rawat Inap Berdasarkan Icd Di Rumah Sakit Hermina Serpong Tahun 2023. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
JURNAL ISA ANSORI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (388kB)

Abstract

Latar Belakang rekam medis adalah dokumen yang berisikan data identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien. Salah satu bentuk pelayanan rekam medis yaitu mampu menetapkan keterampilan kodefikasi penyakit dan tindakan. Tujuan Penelitian ini adalah menghitung tingkat ketepatan pengkodean bedah orthopedi pasien rawat inap berdasarkan ICD di rumah sakit Hermina Serpong. Metode Penelitian adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah populasi objek 2 petugas coder dan 1 kepala instalasi rekam medis, populasi subjek rekam medis pasien rawat inap pada bulan Januari – Desember 2023 berjumlah 280. Sampel yang diperoleh sebanyak 165 resume medis dengan menggunakan rumus slovin dan teknik pengambilan sampel menggunakan sample random sampling. Hasil Penelitian ini menunjukan SPO pengkodean di RS Hermina Serpong belum 100% tepat, untuk tingkat ketepatan kode diagnosis berkas rekam medis dilihat dari resume medis kasus penyakit orthopedi rawat inap di RS Hermina Serpong untuk ketepatan kode sejumlah 10 (6%) kode dan untuk yang tidak tepat 155 (94%) kode. Kesimpulan untuk ketepatan kode kurang adanya pemberian karakter digit ke 5 karena tertera Fracture Of Lower end Radius terbuka maupun tertutup, sedangkan sumber daya manusia di bagian koding RS Hermina serpong ada 2 petugas coder yang berpendidikan DIII Rekam Medis dan untuk 1 petugas D4 Terapan Rekam Medis. Saran sebaiknya pelaksanaan SPO di jalankan agar meminimalisir terjadinya kesalahan dalam melakukan pengkodean, untuk ketepatan kode seharusnya dilakukan pengkodean untuk tindakan dan prosedur medis, pihak rumah sakit menjadwalkan kegiatan pelatihan dan seminar untuk petugas coder. Kata Kunci : Tinjauan, Ketepatan, Koding, Bedah Orthopedi, ICD

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 04 Oct 2024 05:51
Last Modified: 04 Oct 2024 05:51
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/3184

Actions (login required)

View Item View Item