Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lemon Terhadap Nyeri Dismenore Pada Mahasiswa Jurusan D Iii Kebidanan Stikes Widya Dharma Husada Tangerang

Ayu Sri Utari, . (2021) Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lemon Terhadap Nyeri Dismenore Pada Mahasiswa Jurusan D Iii Kebidanan Stikes Widya Dharma Husada Tangerang. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (668kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (394kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (233kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (386kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (87kB)
[img] Text
JURNAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (661kB)

Abstract

Menurut World Health Organization (WHO), angka kejadian nyeri menstruasi cukup tinggi didunia. Rata-rata terjadinya nyeri menstruasi pada wanita muda antara 16,8 –81%. Menstruasi adalah proses alamiah yang terjadi pada setiap perempuan. Menstruasi yaitu pelepasan dinding rahim (endometrium) yang disertai dengan keluarnya darah dan terjadi secara continue setiap bulan kecuali pada saat hamil. Dismenore adalah nyeri yang terjadi sebelum dan selama masa menstruasi yang ditandai dengan rasa kram atau tidak enak di perut bawah. Salah satu cara nonfarmakologi untuk menurunkan tingkat nyeri pada seseorang yang mengalami dismenore atau nyeri haid yaitu dengan relaksasi, salah satunya adalah relaksasi dengan aromaterapi. Aromaterapi lemon mempunyai kandungan limeone 66-80, geranil asetat, netrol, terpine 6-14%, α pinene 1-4% dan mrcyne. Limeone adalah komponen utama dalam senyawa kimia jeruk yang dapat menghambat sistem kerja prostaglandin sehingga dapat mengurangi nyeri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh aromaterapi lemon mengurangi nyeri dismenore di STIKes Widya Dharma Husada Tangerang. Penelitian ini merupakan quasi eksperiment dengan pendekatan desain one group pre-test post-test design pada mahasiswa Jurusan D III kebidanan yang mengalami dismenore. Pengambilan sampel penelitian menggunakan pengukuran nyeri Numeric Rating Scale (NRS) dengan hasil analisa statistik menggunakan Uji Wilcoxon Signed Test, didapatkan p-value 0,001 (p<0,05). Pada penelitian ini dapat disimpulkan ada pengaruh aromaterapi lemon untuk mengurangi nyeri dismenore pada mahasiwa jurusan D III kebidanan STIKes Widya Dharma Husada Tangerang. Saran unruk peneliti selanjutnya dapat menjadikan penelitian ini sebagai bahan referensi dan melakukan penelitian dengan jumlah sampel yang lebih banyak agar hasilnya lebih maksimal. Kata Kunci : Menstruasi, Dismenore, Aromateraoi Lemon Referensi : Jurnal, Buku Tahun : 2006 s/d 2021 Jumlah Referensi : 36 Referensi

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 11 Dec 2021 02:53
Last Modified: 11 Dec 2021 02:53
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/1088

Actions (login required)

View Item View Item