Kepatuhan Pasien Asam Urat Dalam Mengkonsumsi Obat Asam Urat Pada Usia Lanjut Di Apotek Bugar Jaya Pondok Betung Tangerang Selatan

Yuri Syara Afriza, . (2021) Kepatuhan Pasien Asam Urat Dalam Mengkonsumsi Obat Asam Urat Pada Usia Lanjut Di Apotek Bugar Jaya Pondok Betung Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (366kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (129kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (218kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (139kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (74kB)
[img] Text
JURNAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (247kB)

Abstract

Asam urat merupakan sebutan orang awam untuk rematik pirai (gout atritis). Penyakit asam urat adalah suatu penyakit dimana terjadi penumpukan asam urat tubuh secara berlebihan, baik akibat produksi yang meningkat, atau akibat peningkatan asupan makanan kaya purin. Kepatuhan minum obat merupakan salah satu faktor yang menentukan dalam mencapai keberhasilan kadar asam urat yang normal. Penelitian ini bertujuan mengetahui tingkat kepatuhan pasien asam urat pada usia lanjut dalam mengkonsumsi obat asam urat di Apotek Bugar Jaya Pondok Betung. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptik analitik dengan metode cross sectional. Instrumen penelitian ini adalah kuesioner MMAS-8 dan alat tes asam urat dengan menggunakan Easy Touch GCU, dengan jumlah sampel sebanyak 47 orang, yang diambil dengan teknik Total sampling. Hasil penelitian Kepatuhan Pasien Usia Lanjut dalam mengkonsumsi obat asam urat yaitu 14,9% memiliki sikap kepatuhan tinggi, 59,5% memiliki sikap kepatuhan sedang, dan 25,6% memiliki kepatuhan rendah, dan hasil analisa bivariat menunjukan bahwa ada hubungan antara kepatuhan dalam mengkonsumsi obat asam urat dengan kadar asam urat pada pasien lanjut ( p value= 0,000). Berdasarkan hasil penelitian, diharapkan kepada tenaga kefarmasian baik Apoteker atau TTK dapat memberikan edukasi dalam pentingnya sikap patuh dalam mengkonsumsi obat asam urat kepada seluruh pasien terutama pasien usia lanjut yang sedang menjalankan pengobatan penyakit asam urat. Kata kunci : Kepatuhan, Penyakit asam urat, Pasien Lanjut Usia, Kadar Asam Urat

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 08 Mar 2022 03:42
Last Modified: 08 Mar 2022 03:42
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/1422

Actions (login required)

View Item View Item