Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny “N” Dengan Abortus Inkomplit Di Rsia Cinta Kasih Ciputat Tangerang Selatan

Siti Rumsiah, . (2013) Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny “N” Dengan Abortus Inkomplit Di Rsia Cinta Kasih Ciputat Tangerang Selatan. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
cover.pdf
Restricted to Registered users only

Download (266kB)
[img] Text
KTI KOMBINASI SITI RUMSIAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (584kB)

Abstract

Word Health Organization (WHO) Memperkirakan di dunia terjadi 20 juta kasus abortus tiap tahun dan 70.000 wanita meninggal karena abortus tiap tahunnya. Data AKI di dunia masih tergolong tinggi di ASEAN berkisar 537/100.000 kelahiran hidup. Angka kejadian abortus di Asia Tenggara adalah 4,2 juta per tahun, termasuk di Indonesia. AKI di banten pada tahun 2011 masih berada diurutan 23 dari 33 provinsi dengan angka 187,3/100.000 kelahiran hidup Sedangkan Angka Kematian Ibu di Jawa Barat mencapai 708 dari 553.000 kelahiran hidup Diperkirakan ada 10-15% kematian ibu disebabkan oleh abortus. tujuan umum dari studi kasus ini adalah untuk dapat melakukan manajemen asuhan kebidanan pada ibu hamil dengan abortus inkomplit dari tiga kali pengkajian pada Ny.N di RSIA cinta kasih ciputat tangerang selatan dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan sesuai dengan kewenangan bidan dan asuhan pada ibu. Abortus inkomplit adalah abortus dimana sebagian dari hasil konsepsi yang dikeluarkan masih ada yang tertinggal. Penulis melakukan asuhan kebidanan di RSIA cinta kasih ciputat tangerang selatan terhadap Ny.N dengan abortus inkomplit, dimana penanganannya sesuai dengan wewenang bidan yaitu kolaborasi dengan dokter, anjurkan pemberian cairan infus Ringer Laktat 500 cc secara IV 40 tetes/menit dan melakukan persiapan kuretase. Dimana hasil akhir dari asuhan kebidanan yaitu tidak ada kesenjangan antara teori dan kasus. Simpulan dari studi kasus ini bahwa penulis sudah melakukan penanganan kasus sesuai prosedur dan menekankan metode kontrasepsi berencana serta mengatur jarak kehamilan. Kata kunci : kehamilan, abortus inkomplit, jarak kehamilan, metode kontrasepsi berencana. Referensi : 18 sumber Tahun : 2008 - 2012

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 27 Jul 2022 04:16
Last Modified: 27 Jul 2022 04:16
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/1906

Actions (login required)

View Item View Item