Hubungan Pengetahuan Perawat Tentang Pencegahan Ventilator Associated Pneumonia (Vap) Dengan Peningkatan Angka Vap Di Ruang Icu Rumah Sakit Sari Asih Karawaci Tangerang

Puspa Wira Santi, . (2016) Hubungan Pengetahuan Perawat Tentang Pencegahan Ventilator Associated Pneumonia (Vap) Dengan Peningkatan Angka Vap Di Ruang Icu Rumah Sakit Sari Asih Karawaci Tangerang. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Ventilator Associated Pneumonia (VAP) didefenisikan sebagai pneumonia yang terjadi 48 jam atau lebih setelah ventilator mekanik diberikan. Ventilator Associated Pneumonia (VAP) merupakan bentuk infeksi nosokomial yang paling sering ditemui di unit perawatan intensif (UPI), khususnya pada pasien yang menggunakan ventilator mekanik (Wiryana, 2007). Ventilator Associated Pneumonia (VAP) mempunyai banyak resiko. Akan tetapi, banyak intervensi keperawatan yang dapat menurunkan insiden VAP. Perawat sebagai ujung tombak pelayanan di Rumah Sakit khususnya perawat Intensive Care Unit ( ICU) perlu memiliki pemahaman dasar mengenai penggunaan ventilator mekanik dan mampu dalam pengelolaan, belum maksimalnya perawatan pasien yang terpasang ventilator, masih tingginya kejadian infeksi dan VAP di ruangan ICU pada pasien yang terpasang ventilator. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Hubungan Pengetahuan Perawat Tentang Pencegahan Ventilator Associated Pneumonia (VAP) Dengan Peningkatan Angka VAP Di Ruang ICU Rumah Sakit Sari Asih Karawaci Tangerang. Desain penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Analisis bivariat dalam penelitian ini menggunakan uji Independent T-test. Hasil univariat diperoleh tingkat pengetahuan tentang pencegahan VAP sebagian besar dalam kategori baik (77%) dan kejadian VAP dengan angka CPIS<6 sebanyak 10 orang (77%). Hasil uji statistik independent t-test diperoleh bahwa terdapat hubungan antara yang signifikan tingkat pengetahuan tentang pencegahan Ventilator Associated Pneumonia (VAP) dengan peningkatan angka VAP di Ruang ICU RS Sari Asih Karawaci Tangerang (p value 0.000<0.05). Saran bagi Rumah Sakit yaitu agar upaya pencegahan kejadian VAP di ICU RS lebih dikombinasikan, karena ada sebanyak 5 intervensi yang dapat dilakukan untuk mencegah VAP, atau yang biasa disebut VAP Bundle. Kata Kunci : VAP, CPIS, Pengetahuan, Perawat Referensi : 50 (2002-2015)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 06 Aug 2022 02:31
Last Modified: 06 Aug 2022 02:31
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/1979

Actions (login required)

View Item View Item