Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas Ny. A Usia 29 Tahun P3a0 Dengan Bendungan Asi Di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang

Nopitasari, . (2018) Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas Ny. A Usia 29 Tahun P3a0 Dengan Bendungan Asi Di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (898kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (97kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (134kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (83kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (93kB)
[img] Text
MANUSCRIPT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (155kB)

Abstract

Data rekam medis di RSU Kabupaten Tangerang tahun 2017 dapat 92 ( 17,42%) ibu nifas dengan bendungan ASI dari 528 ibu nifas, sehubungan dengan hal tersebut maka penulis tertarik untuk melakukan studi kesus mengenai bendungan ASI. Maka penulis membuat studi kasus tentang Asuhan Kebidanan ibu nifas pada Ny. A dengan bendungan ASI di RSU Kabupaten Tangerang tahun 2018. Dengan pendekatan tujuh langkah varney dan pendokumentasian dengan menggunakan SOAP. Dari hasil pengkajian ibu melahirkan 3 hari yang lalu, ibu mengatakan telah memberikan ASI kepasa bayinya namun ASI nya masih sedikit, ibu mengeluh badannya panas, payudara bengkak, keras dan terasa nyeri. Dan dari pemeriksaan obyektif. Keadaan umum ibu baik, tekanan darah : 110/70 mmHg, nadi : 88x/ menit, putting susu menonjol membengkak, pengeluaran ASI sedikit, payudara bengkak dan keras, TFU ½ pusat-sympisis, kontraksi baik. Dan dari data tersebut penulis melakukan pengkajian asuhan kebidanan yang dilakukan di RSU Kabupaten Tangerang. Hasil studi kasus ini menunjukan bahwa perencanaan yang diberikan pada Ny. A dengan bendungan ASI antara lain memberikan support, mengajarkan ibu breastcare, memberitahu ibu cara menyusui yang benar, memberikan ibu therapy obat, memberitahukan ibu untuk memenuhi nutrisi dan memberitahukan ibu tanda bahaya masa nifas. Setelah dilakukan implementasi terhadap perencanaan tindakan, masa nifas Ny. A dengan bendungan ASI berlangsung baik. hal ini didapatkan dari hasil asuhan yang telah di berikan untuk mengatasi masalah pasien selama 5 hari, bendungan ASI telah teratasi dan tidak terjadi mastitis. Diharapkan dengan adanya studi kasus ini, dapat menambah wawasan, informasi, pengetahuan serta dapat mengaplikasikan ilmu kebidanan khususnya mengenai asuhan kebidanan pada ibu nifas dengan Bendungan ASI. Kata Kunci : Nifas, Bendungan ASI, Breastcare Referensi : 18 sumber (10 buku + 8 wab )

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 26 Aug 2022 02:59
Last Modified: 26 Aug 2022 02:59
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/2174

Actions (login required)

View Item View Item