Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny. W Dengan Hyperemesis Gravidarum Tingkat Ii Di Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja

Intan Mauluddana, . (2016) Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny. W Dengan Hyperemesis Gravidarum Tingkat Ii Di Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
KTI ALL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
MANUSCRIPT.pdf
Restricted to Registered users only

Download (624kB)

Abstract

Penyebab tingginya Angka Kematian Ibu di Indonesia dapat digolongkan atas komplikasi obstetric langsung sebesar 90%, disebab kan oleh perdarahan 28%, eklamsia 12%, abortus 13%, sepsis 15%, partus lama 18% dan penyebab lainnya 2%. Menurut data kunjungan di RSUD Balaraja pada bulan oktober 2015- april 2016 yaitu 37 orang dari 458 kehamilan (8,1%) mengalami Hyperemesis Gravidarum. Ibu hamil yang mengalami Hyperemesis Gravidarum apabila tidak mendapatkan penanganan yang baik akan mengalami komplikasi. Pada bayi dapat terjadi pertumbuhan janin terganggu dan pada ibu dapat terjadi dehidrasi berat sehingga dapat mengakibatkan keadaan umum ibu menjadi buruk. Pelaksanaan pada studi kasus ini bertujuan agar mampu melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu hamil Ny. W, usia kehamilan 10 minggu dengan Hyperemesis Gravidarum tingkat II dengan Metode yang digunakan yaitu manajemen 7 langkah Varney dalam melakasanakan asuhan kebidanan dan SOAP dalam melaksanakan pendokumentasian. Asuhankebidanandilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja pada tanggal 24 April 2016. Mual dan muntah (emesis gravidarum) adalah gejala yang wajar dan sering terdapat pada trimester 1 kehamilan. Mual biasanya terjadi pada pagi hari, tetapi dapat pula timbul setiap saat dan malam hari. Asuhan padaNy. W, umur 22 tahun G!P0A0 Hyperemesis Gravidarum tingkat II di Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja dengan dasar ibu mual dan muntah ± 9-10 kali perhari sudah 1 minggu, tidak nafsu makan, nyeri ulu hati, dan lemas. HPTH ibu tanggal 01 Februari 2016. Pada saat USG terlihat embrio berkembang.Pelaksanaan asuhan kebidanan pada Ny. W yaitu melakukan kolaborasi dengan dokter SpOG untuk tindak lanjut, evaluasi asuhan yang diberikan kepada Ny.W kondisinya membaik dan sudah dibolehkan pulang pada hari ketiga. Kata Kunci : Ibuhamil, Hyperemesis Gravidarum Tahun : 2005-2012 JumlahReferensi : 20 Sumber

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Winda Safitri .
Date Deposited: 18 Nov 2022 02:41
Last Modified: 18 Nov 2022 02:41
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/2925

Actions (login required)

View Item View Item