Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Personal Higiene Siswa kelas Iv Sdn Sarua Indah 1 Tahun 2019

Wulan Asmiarti, . (2019) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Personal Higiene Siswa kelas Iv Sdn Sarua Indah 1 Tahun 2019. STIKES WDH, Tangerang Selatan.

[img] Text
COVER_removed.pdf
Restricted to Registered users only

Download (231kB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (271kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (190kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (582kB)
[img] Text
BAB IV..pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (253kB)
[img] Text
Jurnal manuskrip.pdf
Restricted to Registered users only

Download (342kB)

Abstract

Masalah kebersihan diri yang masih banyak dialami oleh siswa SD yaitu,masalah pada gigi sebanyak 86%, tidak potong kuku sebanyak 53%, tidak menggosok gigi sebanyak 42%,dan tidak mencuci tangan sebelum makan sebanyak 8%. Sedangkan penyakit yang banyak diderita oleh siswa SD yaitu penyakit cacingan sebesar 60 sampai 80% dan caries gigi sebanyak 74,4%. Oleh sebab itu, untuk mengatasi masalah personal higiene perlu adanya upaya secara komprehensif dari berbagai sektor (Kementrian Kesehatan RI, 2013). Tujuan menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan personal higiene siswa kelas IV SDN Sarua Indah 1 tahun 2019.Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan kuantitatif mengunakan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 150 dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 108 seluruh siswa kelas IV SDN Sarua Indah 1. Penelitian ini dilakukan di SDN Sarua Indah 1. Menurut hasil uji statistik tidak ada hubungan antara karakteristik responden yaitu dengan (umur p=value= 0,703 dan jenis kelamin p-value= 0,419), sedangkan untuk tingkat pengetahuan diketahui bahwa ada hubungan dengan personal higiene (p-value=0,002), sikap dengan personal higiene (p-value=0,002), sarana prasarana dengan personal higiene (p-value=0,000), dukungan guru dengan personal higiene (p-value=0,000), pemegang kebijakan kepala sekolah dengan personal higiene (p-value=0,000) pada siswa kelas IV SDN Sarua Indah 1. Maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara karakteristik responden yaitu dengan umur dan jenis kelamin, sedangkan untuk tingkat pengetahuan,sikap,sarana prasarana,dukungan guru, dan pemegang kebijakan kepala sekolah ada hubungan yang signifikan dengan personal higiene siswa kelas IV SDN Sarua Indah 1. Dari hasil penelitian ini diharapkan siswa lebih memperhatikan dan lebih peduli dalam kebersihan diri sendiri pada setiap aktivitas disekolah yang dilakukan. Kata kunci : Tingkat pengetahuan, Sikap, Sarana prasrana, Dukungan guru, Pemegang kebijakan (Kepala Sekolah) Kepustakaan : 25 (2008-2010)

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Andika Rizky Nugraha
Date Deposited: 24 Apr 2021 07:27
Last Modified: 24 Apr 2021 07:27
URI: http://eprints.wdh.ac.id/id/eprint/336

Actions (login required)

View Item View Item